FMIPA / Dr Irzaman Jadi Salah Satu Pembicara Kunci di YSSSEE 2022, Bahas Alat Deteksi Dini Kadar Haemoglobin dan Glukosa dalam Darah

Dr Irzaman Jadi Salah Satu Pembicara Kunci di YSSSEE 2022, Bahas Alat Deteksi Dini Kadar Haemoglobin dan Glukosa dalam Darah

Dr Irzaman, dosen IPB University menjadi pembicara kunci dalam The 5th Young Scholar Symposium on Science and Mathematics Education and Environment 2022 (The 5th YSSSEE 2022), Universitas Islam Negeri Raden Intan Lampung (25-26/10). Dosen dari Departemen Fisika, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) ini mempresentasikan makalah dengan judul Ferroelectrics Sensor and Application.

“Penerapan dari Ferroelectrics Sensor bisa sebagai sensor cahaya (sifat ferroelektrik dari bahan ferroelektrik), sensor suhu (sifat pyroelektrik dari bahan ferroelektrik) dan sensor tekanan (sifat piezoelektrik dari bahan ferroelektrik). Dalam hal ini, Departemen Fisika FMIPA IPB University mengembangkan alat deteksi dini kadar Haemoglobin (Hb) dan glukosa dalam darah,” jelasnya.

Dalam penjelasannya, Dr Irzaman juga menyatakan bahwa YSSSEE merupakan simposium tahunan yang sangat bermutu. Baik dalam pelaksanaannya maupun luaran publikasinya yang terindeks scopus.

“Kami berharap pada YSSSEE 2023 tahun depan, akan lebih banyak lagi dosen maupun mahasiswa S1, S2 dan S3 IPB University yang berpartisipasi dalam kegiatan tersebut,” tandasnya.

YSSSEE merupakan simposium tahunan yang diadakan oleh Universitas Islam Negeri Raden Intan Lampung. YSSSEE memberikan kesempatan kepada dosen dan peneliti untuk menyebarluaskan gagasan dan hasil penelitian di bidang ilmu pengetahuan alam, ilmu lingkungan, dan pendidikan IPA (termasuk pendidikan fisika, matematika, biologi, dan kimia).

Dalam kegiatan ini, ada enam pembicara kunci dari berbagai negara, antara lain Prof Wan Jamaluddin selaku Rektor Universitas Islam Negeri Raden Intan Lampung, Indonesia; Prof Md Wahadoszamen dari University of Dhaka, Bangladesh; Assoc Prof Vishal Ramchandrarao Panse dari Sant Gadge Baba Amravati University, India; Dr Bambang Sumintono dari Universitas Islam Internasional Indonesia (UIII), Depok, Indonesia (alumni Pendidikan Kimia IPB University, lulus tahun 1992); Rofiqul Umam, PhD dari Kwansei Gakuin University, Jepang (alumni Departemen Fisika FMIPA IPB University, lulus tahun 2014) dan Dr Irzaman dari IPB University, Indonesia.

YSSSEE 2022 menyajikan 70 pemakalah, terdiri dari 62 pemakalah dari dalam negeri dan 8 pemakalah dari luar negeri diantaranya India, Bangladesh dan Jepang. Naskah-naskah tersebut diseleksi dan yang terpilih akan diterbitkan dalam American Institute of Physics (AIP) Conference Proceedings. (**/Zul)

 

 

Narasumber : Dr Irzaman, ipb.ac.id