FMIPA / Pelatihan Penggunaan Sistem Informasi Manajemen Data World University Ranking (SIMWUR)

Pelatihan Penggunaan Sistem Informasi Manajemen Data World University Ranking (SIMWUR)

Bogor (31/7) – IPB University perkuat database keadaan dosen dan mahasiswa dalam dan luar negeri dengan membuat Sistem Informasi dan Manajemen Data World University Ranking (SIMWUR). Sistem dibuat untuk menunjang dan memperkuat Perangkingan Perguruan Tinggi. Untuk implementasinya Direktorat Program Internasional dan Direktorat Sistem Informasi dan Transformasi Digital melaksanakan Workshop Sistem Informasi dan Manajemen Data World University Ranking (SIMWUR) bagi para operator unit kerja di fakultas, departemen dan pusat-pusat penelitian. Acara dilaksanakan di IPB International Convention Center

Saat membuka acara Wakil Rektor bidang Kerjasama dan Sistem Informasi, Prof Dr Dodik Ridho Nurrochmat menyampaikan dalam hal peningkatan world university ranking yang penting adalah sistem informasi dan database. Seluruh kegiatan yang dilakukan bisa terdata dengan baik dan dimasukan dalam sistem.

Menurutnya saat ini IPB University konsen terhadap empat pemeringkatan yaitu QS World University Ranking, Times Higher Education (THE), Webometrics dan Greenmetrics. Dengan teknologi saat ini sangat mungkin untuk mengupdate dokumen secara terus-menerus dan di-upgrade time by time sehingga kita dapat data yang real time. Sebuah strategi membutuhkan sebuah persiapan. Dengan sistem SIMWUR diharapkan rangking kita bisa meningkat sehingga mencerminkan kapasitas IPB University sebagai world class university.

SIMWUR ini merupakan fasilitas untuk bisa meng-update data. Kontennya diantaranya adalah jumlah real dosen tetap, dosen asing, jadwal mengajar, Satuan Kredit Semester (SKS). Aktivitas mahasiswa seperti summer course bahkan outbound juga tercatat. Sistem yang ada sebelumnya belum mencatat secara keseluruhan. Harapannya dengan SIMWUR ini, data ter-record dengan baik. IPB University memiliki data lebih akurat sehingga capaian lebih tinggi dari tahun lalu. Selain itu diharapkan entry data segera dilakukan, untuk penilaian pada bulan Januari tahun depan.

Pada kesempatan yang sama, Dr Sintho Wahyuning Ardie selaku Kepala Sub Direktorat Pelayanan Program International menyampaikan bahwa workshop ini untuk memperkenalkan kepada admin SIMWUR di unit kerja dan langsung mempraktikannya.

“Kami undang operator di unit kerja seluruh fakultas dan departemen, juga pusat-pusat studi. Karena unit-unit ini merupakan pintu masuk mahasiswa, dosen asing dan yang mengirim mahasiswa dan dosen untuk ke luar negeri. Harapannya dengan SIMWUR ini, paling utama adalah bisa meningkatkan posisi IPB University di pemeringkatan perguruan tinggi internasional. WUR IPB University di posisi 500 semoga bisa tercapai tahun depan. Dengan pemeringkatan tentu IPB University akan lebih banyak dikenal sehingga bisa memberikan kontribusi kepada masyarakat Indonesia dan internasional,” tutupnya.