FMIPA / Statistics Academy 2.0 Ajarkan Mahasiswa Perancangan Survei dan Data Crawling

Statistics Academy 2.0 Ajarkan Mahasiswa Perancangan Survei dan Data Crawling

Himpunan Profesi (Himpro) Mahasiswa Departemen Statistika dan Sains Data, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam  (FMIPA) IPB University gelar Statistics Academy 2.0 di Kampus IPB Dramaga, Bogor (29/2). Pada Statistics Academy 2.0 yang digelar oleh Himpro yang bernama Gamma Sigma Beta ini membahas tentang perancangan survei dan data crawling.

Hadir sebagai pembicara adalah Intan Shella Herdiaty dari Research Executive dari Geo Info dan Fransdana Nadeak dari Data Scientist Astra Financial Indonesia. Dalam paparannya Intan mengajarkan tentang bagaimana merancang dan melakukan survei yang tepat. Mulai dari menentukan latar belakang, menentukan tujuan dan sasaran responden, menentukan metode sampling yang tepat untuk digunakan sebelum memulai survei, bagaimana merancang kuesioner yang benar, memeriksa validitas menggunakan software SPSS, sampai apa saja yang harus dilakukan dan tidak boleh dilakukan surveyor ketika turun lapang.

Sementara itu, Fransdana mengajarkan peserta tentang cara mengambil data dari suatu web film dan bagaimana cara scrapping data tersebut. Pembelajaran tentang data crawling ini menggunakan software RStudio dan packages Rvest.