Pesta Sains
Pesta Sains Nasional
Pesta Sains Nasional (PSN) adalah ajang sains tahunan persembahan Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Institut Pertanian Bogor yang menjadi wadah bagi ribuan siswa SMA saintis muda dari seluruh Indonesia bertanding dan bereksplorasi tentang sains melalui kompetisi, talkshow, dan kegiatan sains menarik lainnya. PSN memberikan kesempatan luas untuk kamu belajar tentang banyak hal mengenai sains dan pendidikan dengan:
- Meningkatkan pengetahuan dan wawasan mengenai sains serta pemikiran – pemikiran kreatif dalam menggali sains lebih dalam lagi.
- Menumbuhkan semangat dan motivasi siswa-siswi SMA dan atau sederajat untuk selalu dapat berprestasi.
- Menjadi ajang kompetisi sains nasional sebagai bentuk apresiasi positif terhadap sains dan perkembangannya.
- Meningkatkan kecintaan dan minat generasi muda terhadap sains dan penerapannya dalam kehidupan.
- Menjadikan ajang kompetisi sains nasional sebagai bentuk pengenalan kembali identitas Indonesia.
- Meningkatkan kecintaan terhadap keilmuan MIPA melalui rangkaian acara Pesta Sains Nasional.
- Memperkenalkan Institut Pertanian Bogor sebagai salah satu perguruan tinggi berkelas dunia beserta Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam dengan departemen dan potensi yang terdapat di dalamnya.
Bergabunglah dengan ribuan saintis muda dari seluruh Indonesia dan temukan sains yang menyenangkan di sini!