Sasaran & Strategi

Sasaran & Strategi

Sasaran

Berdasarkan RENSTRA (program kerja) FMIPA yang mengacu pada renstra IPB tahun 2013 – 2018, merupakan kelanjutan dari renstra 2008 – 2013, maka sasaran yang akan dicapai hingga tahun 2018 adalah:

  1. Meningkatkan sistem tata pamong, kepemimpinan, sistem pengelolaan dan penjaminan mutu yang kredibel, transparan, akuntabel, bertanggung jawab dan adil.
  2. Menghasilkan lulusan yang bermutu dengan indikator masa studi 4 tahun dan IPK rata-rata ≥ 3,25.
  3. Menjadikan program-program studi yang dimilikinya diakui secara nasional dan diakreditasi oleh BAN PT dengan nilai A dan dikenal secara internasional sehingga memiliki mahasiswa asing ≥ 1% dari total mahasiswa FMIPA IPB.
  4. Meningkatkan kuantitas dan kualitas penelitian sehingga akan mencapai rata-rata jumlahnya 1 penelitian dan dana penelitian Rp. 5.000.000,- perdosen-pertahun dan jumlah publikasi nasional atau internasional sebanyak 1 publikasi per dosen-pertahun.
  5. Menjadikan hasil-hasil penelitian sebagai dasar pengembangan sains dan sumber inovasi dalam memanfaatkan sumber daya alam secara berkelanjutan.
  6. Menjalin kerjasama baik dengan instansi dalam negeri maupun luar negeri dalam rangka pemberdayaan kepakaran Sumber Daya Manusia (SDM) FMIPA dalam kegiatan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat sebanyak 8 kerjasama pertahun.
  7. Terbangunnya komunikasi yang intensif dengan alumni melalui kegiatan himpunan alumni yang intensif setiap tahun baik di tingkat departemen maupun fakultas.
  8. Meningkatkan daya tarik, kualitas, dan kuantitas input pada semua program studi di FMIPA. Jumlah mahasiswa tugas belajar dari perguruan tinggi atau instansi lain 100 mahasiswa pertahun.

Strategi

Target kinerja FMIPA dan departemen-departemen di bawah FMIPA mencakup target tahun dan capaian tahun 2016 dan target tahun 2017. Strategi pencapaian sasaran yang dimaksud adalah sebagai berikut:

Meningkatkan sistem tata pamong, kepemimpinan, sistem pengelolaan, dan penjaminan mutu yang kredibel, transparan, akuntabel, bertanggung jawab, dan adil melalui penyusunan dan implementasi Rencana Strategis (Renstra) dan Rencana Operasional (Renop).

Menghasilkan lulusan yang bermutu dengan indikator masa studi 4 tahun dan IPK rata-rata ≥ 3,25.

  1. Menjaring calon mahasiswa berkualitas dan memiliki motivasi tinggi dengan mengembangkan sistem promosi dan sistem penerimaan mahasiswa baru. Pengembangan sistem promosi melalui: (a) penyebaran leaflet, (b) mengunjungi SMA potensial, (c) website FMIPA IPB (fmipa.ipb.ac.id), (d) Open House, (e) Pesta Sains setiap tahun, dan (f) Kuliah sehari di FMIPA yang diikuti siswa SMA sejabotabeksuci.
  2. Pengembangan sistem penerimaan mahasiswa baru yang terdiri atas Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN), Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN), Beasiswa Utusan Daerah (BUD), Ujian Talenta Masuk IPB (UTM), dan Prestasi Internasional-Nasional (PIN).
  3. Pemantapan kurikulum melalui umpan balik dari alumni dan lokakarya penyusunan kurikulum bersama dengan stakeholders.
  4. Perbaikan proses belajar mengajar melalui pelaksanaan perkuliahan, pembuatan/pembaharuan GBPP, SAP, bahan ajar, melengkapi bahan kuliah dengan media interaktif, memperbaiki fasilitas kelas dan pemanfaatan e-learning dan e-journal yang dilanggan oleh IPB dan Dikti-Kemendiknas.
  5. Peningkatan mutu layanan akademik melalui perbaikan dan pembaharuan fasilitas laboratorium, serta bahan pustaka meliputi buku referensi dan jurnal.
  6. Memberikan bahan tambahan pengajaran melalui pustaka-pustaka baru dan program tutorial yang terstruktur.
  7. Mengevaluasi mahasiswa setiap akhir semester, meminta umpan balik dari mahasiswa terhadap proses belajar mengajar dan melibatkan mahasiswa dalam penelitian dosen.

Menjadikan program-program studi yang dimilikinya diakui secara nasional dan diakreditasi oleh BAN PT dengan nilai A dan dikenal secara internasional sehingga memiliki mahasiswa asing ≥ 1% dari total mahasiswa FMIPA IPB dan lulusannya mampu bekerja pada lembaga-lembaga internasional.

  1. Mengarahkan setiap departemen untuk memenuhi standar mutu yang ditetapkan oleh BAN PT.
  2. Melakukan monitoring dan evaluasi secara rutin melalui penyusunan dokumen assesmen mutu.
  3. Membantu pembiayaan dalam penyusunan borang akreditasi BAN PT.
  4. Menjalin kerjasama dengan perguruan tinggi di luar negeri di bidang penelitian dan akademik.

Meningkatkan kuantitas dan kualitas penelitian sehingga akan mencapai rata-rata 1 penelitian dan dana penelitian Rp. 5.000.000,- perdosen-pertahun dan jumlah publikasi nasional atau internasional sebanyak 1 publikasi perdosen-pertahun.

  1. Membentuk budaya penelitian yang menghasilkan karya ilmiah bertaraf nasional dan internasional melalui penerapan pola penelitian yang mengedepankan kerjasama tim yang terpadu dan berjenjang antara dosen, mahasiswa pasca sarjana dan mahasiswa sarjana.
  2. Pembentukan kelompok-kelompok penelitian yang bersifat lintas disiplin dengan membentuk payung penelitian di FMIPA melalui working group.
  3. Penyebaran informasi penelitian dari berbagai lembaga ke setiap departemen.
  4. Memotivasi dosen dan mahasiswa dalam pengajuan proposal penelitian di tingkat perguruan tinggi dan nasional.
  5. Menyelenggarakan seminar-seminar ilmiah seperti seminar nasional atau internasional sains FMIPA IPB yang dilaksanakan setiap tahun.

Menjadikan hasil-hasil penelitian sebagai dasar pengembangan sains dan sumber inovasi dalam memanfaatkan sumber daya alam secara berkelanjutan.

  1. Menyelenggarakan seminar-seminar ilmiah sebagai wadah diskusi ilmiah bagi dosen maupun mahasiswa.
  2. Melakukan kerjasama penelitian dengan pemerintah daerah pada bidang yang sesuai dengan kepakaran dari SDM yang ada.
  3. Melakukan kerjasama penelitian dengan bagian riset and kerjasama suatu perusahaan dalam meningkatkan mutu ataupun produksi produk.
  4. Sosialisasi dan pelatihan hasil penelitian teknologi tepat guna seperti penyelenggaraan pelatihan olimpiade, tungku sekam, gaharu dan sebagainya.

Menjalin kerjasama skala nasional maupun internasional dalam rangka pemberdayaan kepakaran Sumber Daya Manusia (SDM) FMIPA dalam kegiatan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat.

  1. Melakukan penelitian bersama dengan instansi-instansi pemerintah (seperti Deptan, BATAN dan Ristek).
  2. Terlibat aktif dalam kepengurusan dan kegiatan himpunan profesi (Perhimpunan Biologi Indonesia, Indonesian Mathematical Society, Himpunan Fisikawan Medis dan Biofisikawan Indonesia, Ikatan Ahli Ilmu Faal Indonesia, Himpunan Kimiawan Indonesia, Perhimpunan Meteorologi Pertanian Indonesia, Perhimpunan Mikrobiologi Indonesia, APTIKOM, dan MIPAnet).
  3. Melakukan kerjasama penelitian dengan perguruan tinggi luar negeri (diantaranya Nara Institute for Science and Technology, Ehime University, GIFU University, Wageningen University and Research Center).

Terbangunnya komunikasi yang intensif dengan alumni melalui kegiatan himpunan alumni yang intensif setiap tahun baik di tingkat departemen maupun fakultas.

  1. Mengoptimalkan website alumni (http://cda.ipb.ac.id/new/ina/) sebagai wadah untuk sharing informasi.
  2. Menyelenggarakan temu alumni setiap tahun.
  3. Melibatkan alumni dalam evaluasi dan pengembangan kurikulum.
  4. Melibatkan alumni dalam memotivasi, memberikan informasi, dan kesempatan kerja bagi lulusan FMIPA IPB.

Meningkatkan daya tarik, kualitas, dan kuantitas input pada semua program studi yang berada di FMIPA IPB.

  1. Melakukan promosi melalui: (a) penyebaran leaflet (b) kunjungan ke SMA potensial dan pemerintah daerah, (c) website FMIPA IPB (fmipa.ipb.ac.id), (d) Open House, (e) Pesta Sains setiap tahun dan sejak tahun 2013 ditambah dengan lomba untuk kegiatan STEM (Science Technology Eingeneering and Mathematics) bagi siwa dan guru dan (f) Kuliah sehari di FMIPA yang diikuti siswa SMA sejabotabeksuci yang sejak tahun 2013 kegiatan ini dikoordinasikan oleh HUMAS IPB dengan melibatkan semua Departemen yang ada di IPB, dan (g) kegiatan kerjasama dengan daerah untuk pembinaan bidang MIPA.
  2. Mengundang guru-guru SMA dalam kegiatan Seminar Nasional Sains FMIPA IPB yang diadakan setiap tahun dalam rangka memperkenalkan aktivitas keilmuan di FMIPA IPB.
  3. Melatih guru-guru matematika dan IPA tingkat SMP dan SMA di berbagai propinsi di Indonesia.
  4. Melatih siswa-siswi berbakat bidang matematika, ilmu komputer, dan IPA tingkat SMP dan SMA di berbagai propinsi di Indonesia.